Berbincang Bersama: Eden Hazard
Setelah menerima penghargaan tersebut, yang diberikan oleh Jose Mourinho, pemain asal Belgia ini duduk bersama situs resmi Chelsea.
Di bagian pertama wawancara kami, Hazard berbicara bagaimana rasanya bergabung dengan para pemain yang memenangkan gelar ini sebelumnya, dan juga menggarisbawahi keinginannya yang kuat untuk memastikan bahwa musim depan kesuksesan yang kolektif akan datang.
Bagi Eden Hazard, musim 2013/14 akan amat dikenang ketika ia melihat kembali apa yang telah ia capai, terutama mengingat bahwa pemain asal Belgia ini baru 23 tahun dan baru menyelesaikan musim keduanya di Barclays Premier League.
Perjalanannya musim ini, yang dimulai dengan stabil meski tidak spektakuler, pelan-pelan mengalami peningkatan dan dari periode menjelang Natal hingga pergantian tahun dan seterusnya, Hazard menjalani peningkatan performa, menunjukkan tipe penampilan yang menjadi hal reguler yang membuatnya mendapatkan pujian dari suporter sepak bola seluruh dunia.
Hazard pun mendapatkan penghargaan pada bulan lalu atas penampilan impresifnya, di malam setelah kemenangan 2-0 kami di Liverpool, ketika ia mendapatkan gelar PFA Young Player of the Year, setelah juga menjadi nominasi di level senior.
24 jam setelah musim berakhir di Cardiff, ia kembali harus memberikan pidato kemenangan, kali ini ketika ia terpilih sebagai Pemain Terbaik Tahun Ini, dan menerima penghargaan tersebut di acara yang digelar di Stamford Bridge, tempat di mana ia menampilkan banyak penampilan yang mengesankan orang.
"Rasanya menyenangkan, ini adalah musim yang bagus bagi saya tetapi seperti yang dikatakan bos, kami finis di posisi ketiga, dan saya harap musim depan kami bisa finis di posisi pertama," kata Hazard. "Saya juga berharap bisa mencetak lebih banyak gol daripada musim ini."
"Entah itu dipilih oleh fans atau para pemain lainnya, sama saja. Kami punya sekitar 20 pemain di skuat dan ada ribuan fans, keduanya tetap penghargaan yang menyenangkan untuk dimenangkan."
"Ini bagus karena saya masih muda, ada banyak pemain hebat yang telah memenanginya sebelumnya, legenda-legenda seperti JT, Frank, Didier Drogba. Saya hanya ingin mengatakan terima kasih karena jika saya berada di sini hari ini (dengan penghargaan ini), ini karena saya punya rekan-rekan setim di sekeliling saya yang semuanya adalah pemain-pemain yang sangat bagus."
"Ini adalah musim kedua saya, musim pertama saya bagus dan musim ini lebih baik lagi, tetapi semoga musim depan akan lebih baik lagi. Saya perlu bekerja, latihan adalah hal yang sangat penting, jika saya merasa baik di saat latihan, saya akan merasa baik saat di atas lapangan di pertandingan, itulah yang bisa saya lakukan musim ini."
Sepak bola, tentu saja, merupakan permainan tim dan meski penghargaan individual tetap berhak untuk dirayakan, perasaan bisa merebut trofi besar bersama satu skuat adalah hal yang tetap tak bisa disamai.
Para suporter Chelsea telah menikmati masa-masa yang hebat dalam beberapa tahun terakhir dengan klub secara konsisten memenangi trofi utama. Premier League, Liga Champions, Piala FA, dan Europa League telah menghuni lemari trofi di Stamford Bridge, tetapi sifat kompetitif yang alamiah dari sepak bola modern, baik secara domestik maupun Eropa, membuat segalanya tak bisa selalu berjalan seperti itu.
Bisa bertarung memperebutkan gelar Premier League hingga pekan-pekan terakhir musim dan mencapai semifinal Liga Champions, bagi banyak klub akan dilihat sebagai sebuah kesuksesan, tetapi standar yang telah diset di Chelsea membuat kegembiraan Hazard karena merebut gelar individual harus tertahan dengan kekecewaan karena tim tidak memenangkan trofi.
"Saya datang ke sini untuk memenangi trofi, musim ini bagus bagi saya, tetapi tidak secara kolektif karena kami tidak memenangi apapun, dan musim lalu kami memenangi Europa League," jelasnya.
"Secara individu, ini bagus karena saya bisa bermain di hampir setiap pertandingan, berada di atas lapangan dan melakukan apa yang paling saya nikmati, yaitu bermain sepak bola."
"Musim ini adalah musim yang 'nyaris' - nyaris ke final Liga Champions, nyaris juara di Premier League. Saya harap musim depan akan lebih baik lagi dan kami bisa menuju level berikutnya."
Meski musim ini berakhir dengan mengecewakan secara kolektif, tidak diragukan lagi bahwa ada banyak highlight bagi klub; mengalahkan tim-tim yang finis di posisi dua teratas di kandang dan tandang, kemenangan besar atas dua rival London, Tottenham dan Arsenal, dan comeback dramatis atas Paris Saint-Germain di Liga Champions.
Saat diminta momen favoritnya, Hazard menunjuk pada apa yang diyakini oleh banyak orang sebagai penampilan tim paling luar biasa musim ini.
"Bagi saya, (momen favorit) adalah melawan Man City secara tandang karena semua orang berpikir kami akan kalah di Etihad dan kami bermain sangat baik. Selama 90 menit penuh, semua orang bermain fantastis," katanya.
Sementara secara personal, bisa mencetak hat-trick pertamanya bagi klub masih memberikan senyuman di wajahnya.
"Ya, melawan Newcastle di Stamford Bridge. Saya berharap saya bisa mencetak hat-trick lainnya, atau bahkan dua hat-trick, musim depan," tambah Hazard.
Seorang pemain muda yang cerdas dan berlaku baik, Hazard selalu ingin meningkatkan dirinya. Kebanyakan pemain, terutama di usia-usia muda sepertinya, akan puas dengan dua tahun pertamanya di Inggris, tetapi ia tahu bahwa ia masih bisa terus lebih baik lagi.
Saat memberikan Hazard dengan penghargaannya, Mourinho, dengan bercanda, meminta sang pemain untuk meningkatkan permainannya ke level berikutnya musim depan, sentimen yang disetujui oleh pemain asal Belgia ini.
"Itu bagus dan itu benar," katanya. "Saya lebih memilih agar ia berbicara seperti ini daripada mengatakan bahwa saya adalah yang terbaik dan tidak perlu bekerja. Saya tahu saya harus lebih baik lagi, di saat latihan dan di atas lapangan. Jika saya bisa mencetak lebih banyak gol, saya akan mencetak lebih banyak gol dan musim depan saya harap saya akan lebih baik lagi."
"Saya ingin berusaha yang terbaik, saya harap suatu hari nanti saya bisa memenangi Ballon d'Or, mungkin tidak sekarang, tetapi jika saya bekerja setiap hari dan menikmati permainan saya, kenapa tidak?
"Liga Champions dan Piala Dunia adalah kompetisi terbaik di dunia. Bagi seorang pemain muda seperti saya, bagus bisa bermain di sebuah klub yang bisa mencapai semifinal atau final karena itulah saya bermain sepak bola, untuk bermain di pertandingan-pertandingan besar. Di English Premier League, Anda bermain melawan Liverpool, Man City, Arsenal, dan Man United setiap pekan dan itu bagus."
- Di bagian kedua wawancara akhir minggu ini, Hazard akan mendiskusikan imbas yang diberikan oleh beberapa rekan setimnya, menggarisbawahi targetnya musim depan, dan menatap Piala Dunia bulan depan di Brasil...
Read more at http://indo.chelseafc.com/news/latest/2227#LDtwkLxSxuc2xHKB.99
Demikianlah Artikel Berbincang Bersama: Eden Hazard
Sekian Artikel Berbincang Bersama: Eden Hazard, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Androkomp.net kali ini semoga bisa bermanfaat.
Anda sedang membaca artikel Berbincang Bersama: Eden Hazard dan artikel ini url permalinknya adalah https://trajumas11.blogspot.com/2014/05/berbincang-bersama-eden-hazard.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Tag : Chelsea,